Pentingnya Mengenal Lembaga dan Produk Jasa Keuangan
Sosialisasi lembaga keuangan menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang berbagai layanan keuangan yang tersedia serta pentingnya pengelolaan uang yang bijaksana. Melalui sosialisasi, masyarakat dapat lebih memahami peran lembaga keuangan dalam kehidupan sehari-hari dan memperoleh manfaat, salah satunya adalah meningkatkan kewaspadaan masyarakat sehingga mencegah menjadi korban tindakan penipuan dan penyalahgunaan. Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan berbagai jenis lembaga keuangan beserta produk jasa keuangan yang ditawarkan. Lembaga keuangan sangat penting dalam menyediakan layanan keuangan bagi masyarakat dan bisnis.
Terdapat beberapa lembaga keuangan di Indonesia. Pertama adalah bank sentral, yaitu lembaga keuangan yang bertanggung jawab atas pengelolaan dan pengendalian kebijakan moneter suatu negara atau wilayah. Tugas utama bank sentral adalah mengawasi dan mengendalikan peredaran uang, suku bunga, dan pasokan uang di pasar keuangan untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu dalam perekonomian. Di Indonesia, bank sentral dijalankan oleh Bank Indonesia.
Kedua adalah otoritas Jasa Keuangan (OJK), yaitu institusi yang penting dalam menjaga stabilitas dan kepercayaan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan di Indonesia. Lembaga ini berperan dalam melakukan pengawasan, pengaturan, dan edukasi guna menciptakan sektor jasa keuangan yang sehat, transparan, dan berintegritas. Tugas utama OJK adalah mengatur dan mengawasi kegiatan di bidang perbankan, pasar modal, perasuransian, dana pensiun, dan jasa keuangan.
Ketiga adalah perbankan, yaitu lembaga keuangan yang berfungsi sebagai perantara keuangan dengan mengalirkan dana dari pihak yang kelebihan dana kepada pihak yang kekurangan dana. Lembaga ini berperan dalam menyediakan berbagai layanan keuangan kepada masyarakat dan perusahaan. Dalam menjalankan peranannya, bank menawarkan beberapa produk keuangan seperti simpanan, kredit, transaksi dan pembayaran, serta safe deposit box.
Terakhir, lembaga keuangan non bank atau lembaga keuangan yang beroperasi dan menawarkan layanan keuangan selain sektor perbankan. Lembaga tersebut berperan sebagai alternatif bagi masyarakat maupun perusahaan yang membutuhkan akses layanan keuangan, tetapi tidak ingin atau tidak memenuhi persyaratan untuk mengakses perbankan. Beberapa contoh lembaga keuangan non bank diantaranya adalah lembaga pembiayaan, asuransi, dan dana pensiun. Lembaga pembiayaan menyediakan layanan pinjaman atau kredit untuk membiayai pembelian barang atau proyek tertentu. Kemudian lembaga asuransi merupakan lembaga keuangan yang memberikan jasa perlindungan atas risiko tak terduga yang terjadi pada nasabah. Cara kerja perusahaan asuransi adalah dengan menghimpun dana dari masyarakat melalui premi yang dibayarkan nasabah secara rutin. Jika nasabah terpapar risiko seperti kecelakaan atau bencana, risiko tersebut akan ditanggung oleh perusahaan asuransi sesuai dengan perjanjian. Selanjutnya adalah lembaga dana pensiun, yaitu lembaga keuangan non bank yang menyediakan layanan pengelolaan dana pensiun untuk pegawai atau nasabah yang mengikuti program pensiun.